Mengatasi Trauma

Ditanyakan oleh : Susanti, Pulung. Pada hari Kamis, 19-01-2023, jam 01:52:43
Assalamu'alaikum Izin bertanya, bagaimana cara mengontrol diri ketika tiba2 ingat hal menyakitkan pasca dihianati pasangan?
Dijawab oleh :
Waalaikum salam Wr Wb.Ibu Susanti yang semoga selalu mendapat lindungan Allah. Berwudhulah, kemudian shalatlah istikharah dua rakaat. Perbanyak membaca istighfar 3  kali, membaca tasbih 100 kali dan shalawat Nabi sebanyak 10 kali. Kemudian berdoalah kepada Allah sesuai yang panjenengan kehendaki misalnya : لَا إِلَٰهَ إِلَّا أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّي كُنْتُ مِنَ الظَّالِمِينَ“ Laa ilaha illa Anta subhanaka inni kuntu minadhdhalimin” : ” Tidak ada Tuhan selain Engkau. Maha Suci Engkau, sesungguhnya aku adalah termasuk orang-orang yang zalim."