27-11-2017 | Dibaca : 1669 pembaca

Pengobatan Gratis Bersama Warga Sooko

Pengobatan Gratis Bersama Warga Sooko

Bakti sosial & Pengobatan gratis ini diselenggarakan antara RSU Muhammadiyah Ponorogo dengan Panitia peresmian masjid Nawwal Utsman As-Subai’i (Pimpinan Cabang Muhammadiyah Sooko) kegiatan ini diselenggaran pada hari Ahad, 26 November 2017 tepatnya di desa Sombro kecamatan Sooko Kab. Ponorogo

Dalam kegiatan peresmian masjid dan pengobatan gratis ini di hadiri oleh +- 200 peserta yang terdiri dari warga muhammadiyah dan simpatisan yang ada di sooko, acara dimulai pukul 09.00 tepat dan di hadiri oleh Bapak Camat Sooko (Bapak. Wasis), Pimpinan PDM (Bapak Zainun Sofwan), Pemuda Muhammadiyah (Wasis Prananto & Agus Susanto), dan dari pihak RSU Muhammadiyah dihadiri oleh tim kesehatan dan bagian Humas & pemasaran (Wasis).

RSU Muhammadiyah Ponorogo adalah salah satu amal usaha muhammadiyah yang menunjang dakwah Muhammadiyah dibidang kesehatan, bersinergi untuk urusan umat harus menjadi prioritas karena RSU Muhammadiyah Ponorogo bukanlah amal usaha yang hanya Profit Oriented namun lebih pada mensuport dakwah muhamadiyah (tutur humas) untuk menjadi besar maka RSU Muhammadiyah membutuhkan do’a dan dukungan warga yang ada di Sooko, sehingga RSUM mampu berkembang ke depan. Dan semoga kerjasama ini terjalin tidak hanya hari ini namun bisa berkelanjutan (tutur humas dalam sambutannya)

Sumber : Humas RSUMP